Tak Ada Highlights untuk Tahun 2023 Ini
Kurasa hati ini lebih dari patah
oleh kekejian Zionis Israel.
Aku ingin kebebasan untuk Palestina
agar tiada lagi yang menderita.
Tak ada highlights untuk 2023.
Tidak, tidak saat dunia tidak berbuat banyak atas kekejaman yang ada.
Aku tak peduli semua prestasi pribadimu.
Apa yang harus dirayakan,
saat masih ada yang jadi korban genosida?
R.