Categories
#catatan-harian #menulis #puisi

“BISAKAH? MAUKAH? SIAPKAH?”

“BISAKAH? MAUKAH? SIAPKAH?”

Bisakah aku menjadi pahlawanmu,

meski tanpa kekuatan super

atau kostum dan topeng itu?

 

Bisakah?

Mungkin tidak

meski tetap mau

dan cinta terdengar semu

 

Maukah aku menjadi pahlawanmu,

meski mungkin tidak perlu

karena bisa saja kau meninggalkanku

dan ilusi cinta hanya menyisakan sembilu

 

Mungkin itu bukan peranku

dan kamu hanya ada

pengisi beberapa bab saja

namun bukan sebagai tokoh utama

dan cinta hanya fatamorgana

impian remeh gadis remaja

 

Siapkah aku

bila akhir kisah ini

hanyalah aku yang kembali

dan lagi-lagi sendiri?

 

R.

(Jakarta, 19/9/2017 – 10:05 am)

 

By adminruby

Pengajar, penerjemah, penulis, dan pemikir kritis. Jangan mudah baper sama semua tulisannya. Belum tentu sedang membicarakan Anda.

Juga dikenal sebagai RandomRuby di http://www.pikiranrandom.com/ dan GadisSenja di http://www.perjalanansenja.com/. Kontributor Trivia.id (http://trivia.id/@/rubyastari) dan beberapa media digital lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *